DPRD Kampar 2024-2029 Resmi Dilantik, Fokus pada Pembangunan Berkesinambungan

DPRD Kampar 2024-2029 Resmi Dilantik, Fokus pada Pembangunan Berkesinambungan

BANGKINANG- Wakil ketua  DPRD Kampar, Zulpan Azmi pimpin sidang paripurna pengambilan sumpah dan janji pimpinan DPRD Kampar masa jabatan 2024-2029 di Gedung Dewan Bangkinang, Senin (28/10/2024).

Pengambilan sumpah dan janji tersebut berdasarkan Peraturan Gubernur (Pergub) tentang pengangkatan defenitif pimpinan DPRD Kampar yaitu, Ketua DPRD, Ahmad Taridi dari Partai Gerindra serta Iib Nursaleh sebagai Wakil Ketua DPRD Kampar dari Partai Golkar.

Zulpan Azmi mengatakan semoga dibawah kepemimpin DPRD ini mampu membawa kearah yang lebih baik.

"Responsif terhadap kebutuhan masyarakat serta mampu bijaksana adil, tanggungjawab dan siap bekerjasama menjalankan fungsi dengan optimal," ujar politisi PAN tersebut.

Ia mengatakan kedepan, DPRD Kampar dapat memperkuat regulasi dan pengawasan kebijakan untuk penyalur aspirasi masyarakat.

"Sehingga mampu untuk berdiri digaris depan untuk memperjuangkan hak- hak orang banyak," sebutnya.

Mengenai tantangan dinamika politik ekonomi dan sosial, Zulpan menghimbau untuk bersama- sama bersinergi bersama stake holder di wilayah Kabupaten Kampar.

"Juga memastikan kepentingan publik dan pembangunan yang berkesinambungan," ujarnya.

"Kita kembalikan peran lembaga legislatif untuk menjaring aspirasi masyarakat, sehingga menjadi hal baik untuk khalayak ramai," tambahnya.

Sementara itu Ketua DPRD Kampar, Ahmad Taridi mengatakan bahwa akan segera melakukan pekerjaan kedewanan.

"Kami akan membuat peraturan daerah  (Perda) untuk kepentingan masyarakat, dan ini sudah dijajaki untuk mengatur kepentingan orang banyak," ujarnya.

Mengenai kerjasama dan koordinasi dengan Pemerintah daerah (Pemda), Ahmad Taridi menyebut pembangunan daerah harus sinergiras dengan legislatif selagi untuk menguntungkan masyarakat.

"Pada dasarnya tentu apa yang menjadi keinginan pemda tentu kami dukung dengan sepenuh hati," ujarnya.

Ahmad Taridi menghimbau untuk arif dan bijaksana dalam menyikapi perbedaan pada tahun politik ini.

"Mari kita hormati pilihan individu dalam pagelaran pilkada Kampar tahun 2024 pada tanggal 27 November nanti," pungkasnya.(adv)

Komentar Via Facebook :